GBPUSD : Analisa Teknikal Harian 18 September 2020
GBPUSD memiliki setup yang menarik untuk trading harian kita. Dimana sejak beberapa hari lalu, pair ini bergerak dalam sebuah pola harga yang menarik.
Simak GBPUSD dalam Daily chart berikut:
Dilihat dari chart di atas, tampak harga GBPUSD harga bergerak dikisaran batas bawah Kotak Hitam sebagai sikap perlahan pasar dalam merespon upaya kenaikan beberapa hari sebelumnya. Hal ini menggambarkan sinyal konfirmasi arah, yang akan kita amati dari reaksi harga di kisaran batas bawah ini. Lets see.
Untuk ulasan entry hari ini, mari kita simak GBPUSD dalam 1 Jam chart berikut :
Berdasarkan gambar diatas ini,
Saya telah menentukan Level harga Support dan Resistance intraday berikut:
Resistance2 (R2) : 1.3125
Resistance1 (R1): 1.3054
Support1 (S1): 1.2917
Support2 (S2): 1.2847
Dari chart diatas, tampak pair GBPUSD kemarin hanya bergerak ringan dalam rentang yang tidak begitu lebar dalam upaya mempertahankan upaya kenaikannya yang akan menjadi dasar konfirmasi diakhir pekan ini.
Hari ini, fokuskan analisa pada reaksi harga terhadap sekitaran level-level yang telah dipetakan untuk mengkonfirmasi kejelasan minat dan arah selanjutnya, dengan tetap mewaspadai sentimen seputaran AS danInggris . Tetap objektif ya!
Gunakan indikator tipe Volume untuk membantu kita melihat kekuatan transaksi dalam setiap candle.
Level R1 dan level S1 juga akan mengukur seberapa besar tekanan trader hari ini, dimana hal ini akan mengkonfirmasi arah yang akan dituju selanjutnya dan juga minat transaksi.
Waspadai terjadinya konsolidasi antara level R1 dan level S1.